Gunung Rinjani merupakan salah satu destinasi favorit para pendaki gunung. Selain karena pesona alam sekitarnya, gunung berapi yang berlokasi di Pulau Lombok ini kembali disorot karena adanya wacana pembangunan proyek kereta gantung sepanjang 11 kilometer.
Penasaran dengan Gunung Rinjani? Yuk, simak 7 alasan kamu wajib kunjungi gunung yang satu ini!
1. Gunung Berapi Tertinggi Kedua di Indonesia
Gunung Rinjani memiliki ketinggian 3.726 mdpl dan terletak di bagian utara Pulau Lombok. Gunung berapi tertinggi setelah Gunung Kerinci ini menjadi salah satu objek wisata andalan di kawasan Taman Nasional Gunung Rinjani. Mulai dari penduduk lokal, mahasiswa, hingga pecinta alam banyak yang berlomba-lomba untuk bisa mencapai puncaknya.
2. Mengenang Legenda Dewi Anjani
Nama Gunung Rinjani erat kaitannya dengan legenda seorang putri cantik bernama Anjani. Dalam Naskah Doyan Neda milik suku sasak, Dewi Anjani disebut sebagai ratu jin yang terlibat dalam terbentuknya Pulau Sasak beserta penghuni mula-mula pulau tersebut.
Kisah lainnya menceritakan bahwa Dewi Anjani adalah seorang putri yang jatuh cinta kepada laki-laki miskin. Sayangnya, kisah cinta mereka kandas karena tidak mendapat restu dari sang ayah. Dewi Anjani pun kabur untuk bertapa ke Gunung Rinjani.
3. Pesona Danau Segara Anak yang Berwarna Biru
Danau Segara Anak yang memiliki arti Danau ‘Anak Laut’ ini merupakan kawah seluas 10 km dan kedalaman sekitar 230 meter di Gunung Rinjani. Sesuai dengan arti namanya, warna biru air di danau ini sebiru air lautan. Tidak hanya indah untuk dipandang, pengunjung bisa memancing, berendam di air panas yang mengandung belerang, hingga berkemah di sekitar danau.