Kopi, minuman yang merajai konsumsi di seluruh dunia, menyimpan fakta-fakta unik yang belum banyak diketahui. Beberapa di antaranya dirangkum oleh Menit One, mengungkap sisi menarik minuman ini yang jarang diketahui oleh khalayak.
Pada Olimpiade tahun 1392, Brasil menghadapi kendala dana untuk mengirimkan 62 atletnya ke Summer Olympiade di Los Angeles, Amerika. Solusi yang diambil oleh pemerintah Brasil saat itu sangat kreatif, yakni dengan membawa 50 ribu karung kopi di kapal dan menjualnya di berbagai pelabuhan. Hasil penjualannya tersebut kemudian digunakan untuk membiayai partisipasi atlet Brasil dalam Olimpiade.
Baca juga: 5 Manfaat Mendengarkan Musik Bagi Tubuh dan Jiwa
Fakta lainnya menarik perhatian terkait kadar kafein di dalamnya. Meskipun espresso terkenal sebagai minuman kopi yang sangat pekat, kenyataannya, kopi yang diseduh (brewed coffee) mengandung lebih banyak kafein. Menurut United States Department of Agriculture (USDA), satu porsi espresso hanya mengandung 64 miligram kafein, sementara brewed coffee memiliki kandungan kafein sebanyak 95 miligram dalam satu porsinya.
Perlu diwaspadai bahwa konsumsi kopi tidak boleh berlebihan. Meskipun overdosis yang membahayakan nyawa jarang terjadi, Food and Drug Administration (FDA) Amerika Serikat menyarankan batas maksimal harian sebesar 400 miligram kafein. Dalam konteks kopi, ini setara dengan konsumsi sekitar empat cangkir brewed coffee. Adanya efek samping seperti migrain, peningkatan denyut jantung, tremor otot, mual, dan disforia dapat terjadi. Bahkan, dosis tinggi kafein (1.200 miligram atau lebih) dapat menyebabkan efek samping yang lebih serius, termasuk kejang dan halusinasi.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Kucing Oren: Ekstrovert dan Aktif!
Dengan begitu, sementara tetap menjadi minuman populer di seluruh dunia, penting bagi konsumen untuk memahami fakta-fakta unik seputar minuman ini dan mengonsumsinya dengan bijak untuk menjaga kesehatan.